Mengakses Internet

Selasa, 08 Februari 2011

MENGAKSES INTERNET
A.   Pengertian Web Browser     
                Sekarang, internet bukan lagi hal yang aneh di masyarakat karena, pengguna internet sebagai  media komunikasi  massa sudah hamper kita temui di mana-mana. Untuk dapat menjelajahi internet tersebut diperlukan sebuah software yang disebut web browser.  Proses pencarian di internet disebut browsing. Karena informasi dalam internet ditulis dan dibuat dengan kode HTML, maka kode-kode ini hanya dapat dibaca oleh computer yang dilengkapi program yang disebut dengan web browser. Web browser berfungsi untuk menerjemahkan kode-kode HTML. Beberapa software web browser yang sering digunakan di antaranya sebagai berikut :
1.     Internet Explorer
2.    Netscape Navigator
3.    Mozzila Firefox
4.    Opera
              Internet Explorer adalah salah satu software web browser yang sangat terkenal dan banyak digunakan. Untuk menjalankan Internet Explorer tidak berbeda dengan software lain.
Adapun langkah-langkah mengaktifkan Internet Explorer adalah klik Start, pilih Program, kemudian pilih Internet Explorer.

B.  Memahami Alamat Internet dan Hyperlink
            Sebelum melakukan akses internet, terlebih dahulu kalian harus memahami penggunaan alamat internet dan hyperlink. Sebuah situs web dapat diakses halaman informasinya melalui alamat internet yang dimilikinya.
1.     Alamat Internet
Alamat internet sebuah web kadang disebut URL (Unifrom Resource Laocator) yang biasanya terdiri dari 4 bagian :
a.    Nama protocol (protocol adalah aturan-atiran standar yang membuat computer dapat saling berbagi informasi)
b.    Lokasi dari situs,  contohnya WWW (World Wide Web)
c.    Nama organisasi yang mengatur situs
d.    Sebuah akhiran yang mengidentifikasikan jenis dari organisasi (contohnya .com untuk sebuah organisasi komersial)
2.    Hyperlink
Di dalam situs web biasanya kalian akan melihat teks yang warnanya berbeda, bergaris bawah atau berada dalam kotak (tombol). Inilah yang disebut hyperlink atau link. Jika bagian ini di klik, kalian akan dibawa ke halaman web lainnya. Kalian dapat mengetahui teks tersebut aktif (link) karena jika melewatkan pointer mouse di atasnya, pointer itu berubah menjadi pointing finger.

0 komentar:

Posting Komentar